AI Di Era E-Commerce : Apa Manfaat Penerapan AI Pada E-Commerce Shopee Dalam Meningkatkan Kualitas Perusahaan Dan Pengalaman Pelanggan ?

Penulis : Afiffudin – Universitas Pamulang

Pada era globalisasi yang semakin maju, ilmu teknologi berkembang dengan sangat pesat. Hal ini memberikan peluang besar bagi masyarakat untuk dapat memanfaatkannya sebagai salah satu cara untuk meningkatkan kualitas hidup mereka. Banyak ilmu teknologi yang ramai di perbincangkan dan digunakan pada saat ini, salah satunya adalah kecerdasan buatan atau sering di sebut AI yang merupakan singakatan dari Artificial Intelligence. Menurut Marvin Minsky, kecerdasan buatan adalah ilmu yang meneliti tentang kecerdasan manusia dengan cara memasukannya ke dalam mesin sehingga mesin dapat melakukan tugas yang biasanya memerlukan kecerdasan manusia untuk menyelesaikannya.

Penggunaan AI dengan baik dan cermat akan berdampak positif. Penggunaan AI telah banyak digunakan dalam berbagai bidang, Salah satu penggunaan Ai adalah di industri e-commerce seperti Shopee. E-commrece telah menjadi tren belanja yang semakin populer di masyarakat modern. Dalam industri E-commerce yang semakin ramai ini, pengalaman pelanggan menjadi sangat penting untuk meningkatkan persaingan. Penerapan AI atau kecerdasan buatan pada Shopee dapat memberikan banyak manfaat bagi perusahaan dan pengalaman pengguna. Berikut adalah beberapa manfaat AI dalam industri e-commerce untuk pengalaman pelanggan :

  • Pertama Ai dapat memberikan rekomendasi produk yang relevan sesuai dengan preferensi dan riwayat belanja pelanggan.
  • Kedua penggunaan chatbot yang responsif,  penggunaan Chatbot dalam e-commerce Shopee dapat memberikan kemudahan bagi pelanggan dalam berinteraksi dengan perusahaan. Chatbot dapat merespon pertanyaan – pertanyaan pelanggan dengan cepat dan memberikan solusi atas masalah yang dihadapi pelanggan.
  • Ketiga pengelolaan inventaris, dengan memanfaatkan AI, perusahaan dapat mengoptimalkan pengelolaan inventaris dengan memprediksi permintaan dan mengatur persediaan secara efektif. AI juga dapat memperkirakan waktu pengiriman produk, yang membantu memperkirakan kepuasan pelanggan dan meningkatkan efisiensi proses pengiriman.

Dibalik banyaknya manfaaat yang diberikan, penggunaan AI dalam aplikasi Shopee juga memerlukan pertimbangan etika dan privasi. Oleh karena itu, Shopee harus memastikan data pelanggan diolah dengan cara yang adil dan baik serta memperlihatkan keamanan data pelanggan. Selain itu, pengguna juga harus memastikan bahwa data pribadi mereka aman dan tidak disalah gunakan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab.

Kesimpulannya, AI dapat memberikan menfaat yang signifikan bagi industri e—commerce. Penggunaan AI dapat meningkatkan pengalaman pelanggan, mengoptimalkan pengelolaan inventaris, serta meningkatkan efisiensi operasional bisnis. Oleh karena itu, Shopee harus mempertimbangkan peningkatan penggunaan AI dalam operasi mereka untuk menghadapi persaingan yang semakin ketat di masa depan.